Rabu, 10 Oktober 2018

Kodim 0801,Pacitan Gelar Do'a Bersama Dalam Rangka Mendo'akan Korban Bencana Alam & Sunami Palu, Sigi, & Donggala Di Masjid Agung Darul Falah Pacitan

Pacitan, Bertempat di Masjid Agung Darul Fallah Pacitan, telah dilaksanakan giat Do'a bersama dalam rangka Mendo'akan Saudara2 kita yang tertipa musibah bencana dan mendo'akan Indonesia tetap solid, kompak dalam menjaga NKRI diwilyah Kodim 0801/Pacitan diikuti +- 750 Orang dengan penanggung jawab Letkol Kav. Aristoteles Hengkeng Nusa Lawitang,S.I.P ( Dandim 0801/Pacitan ).Doa bersama untuk korban bencana alam Palu, Sigi, dan Donggala, kembali digelar di Masjid Agung Darul Fallah, "Doa bersama ini bertujuan mendoakan saudara-saudara kita yang terkena musibah bencana. Lain itu juga mendoakan agar Indonesia tetap solid, dan kompak," ujar Mayor (inf) Tomy Fandi Anugrahan, Kasdim 0801 Pacitan.


Hadir dalam kegiatan Do'a Bersama Dalam Rangka Mendo'akan Korban Bencana Alam & Sunami Palu, Sigi, & Donggala Di Masjid Agung Darul Falah Pacitan  Bupati Pacitan ( Drs. Indartato MM ),  Wabub ( Drs. Yudhi Sumbogo ),  Kapolres Pacitan ( AKBP. Setyo Kus Heriyatno SIK. MH ),  Kasdim 0801. ( Mayor Inf. Tomy Fedi Anugrahan,SE ),  Seluruh Danramil & Pa Staf Dim 0801/Pacitan.  Anggota TNI - Polri dan Pemda.  KH. Sodiq Sujak,  Drs. Nurul Huda ( Kakemenag ),  Pelajar dan mahasiswa.  Para Toga, Tomas, Toda, dan Jamaah hadir +- 750. Orang.

Selain itu, Tomy juga mengajak para jamaah yang hadir pada kegiatan itu agar secara ikhlas dan sukarela berkenan menyisihkan sebagian rezeki untuk disumbangkan kepada korban bencana di Palu, Sigi dan Donggala. "Kami dari Kodim 0801 Pacitan siap untuk memfasilitasi," tuturnya.

KH. Sidiq Suja dalam tausiyahnya mengatakan, istighosah dan sholat qoib yang dilaksanakan ini kali betujuan untuk memintakan ampunan dan mendoakan umat yang sedang ditimpa musibah bencana.

"Kita harus selalu ingat, tanpa pertolongan Alloh, kita bukan apa-apa dan bukan siapa-siapa. Oleh karena itu, kita harus selalu berdo'a dan selalu berbuat yang terbaik kepada alam dan kepada sesama, agar kita dijauhkan dari musibah dan Bencana. Semoga Pacitan selalu adem ayem gemah ripah loh jinawi dijauhkan dari segala musibah," harapnya.

Sementara itu kegiatan doa bersama tersebut melibatkan sekitar 750 jamaah. Baik dari lintas anggota TNI/Polri, OPD lingkup Pemkab Pacitan, serta para pelajar. Bupati Pacitan Indartato bersama Wabup Yudi Sumbogo juga berkenan hadir pada kesempatan tersebu.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar